Wamena — Dalam rangka pelaksanaan Operasi Rasaka Cartenz 2025, Subsatgas Keladi Sagu Polres Jayawijaya kembali menunjukkan komitmennya ter...
Wamena — Dalam rangka pelaksanaan Operasi Rasaka Cartenz 2025, Subsatgas Keladi Sagu Polres Jayawijaya kembali menunjukkan komitmennya terhadap kegiatan kemanusiaan dengan mendatangi masyarakat secara langsung di wilayah terpencil. Kali ini, kegiatan dilakukan di Kampung Pikhe, Distrik Wamena Kota, Kabupaten Jayawijaya. Minggu, (25/05) Pagi.
Petugas kepolisian dari Subsatgas Keladi Sagu menyambangi salah satu warga yang membutuhkan perhatian khusus, memberikan bantuan dan pelayanan sosial secara langsung. Kegiatan ini menjadi bagian dari upaya membangun kepercayaan dan menjalin hubungan harmonis antara masyarakat dan aparat keamanan.
Kasubsatgas Keladi Sagu, AKP Edy Tohir Sabara, dalam keterangannya menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan implementasi dari pendekatan humanis dalam menjaga stabilitas keamanan di Papua.
“Kami ingin masyarakat merasakan kehadiran negara secara nyata. Tidak hanya dalam bentuk keamanan, tetapi juga dalam bentuk kepedulian sosial. Melalui kegiatan seperti ini, kami berharap bisa membangun hubungan yang lebih baik dan menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif,” ujar AKP Edy Tohir Sabara.
AKP Edy juga menambahkan bahwa kegiatan serupa akan terus dilakukan di wilayah lain sebagai bagian dari strategi Operasi Rasaka Cartenz 2025 untuk mempererat tali persaudaraan antara Polri dan masyarakat Papua.
Kegiatan berlangsung dengan penuh keakraban dan mendapat sambutan hangat dari warga. Subsatgas Keladi Sagu berharap langkah ini dapat menjadi inspirasi bagi berbagai elemen untuk bersama-sama membangun Tanah Papua yang damai dan sejahtera.
COMMENTS