Subsatgas Binmas Satgas Preemtif Ops Cipkon Agung 2024 Polres Klungkung gencar lakukan sambang berikan himbauan kepada masyarakat menjelang Pilkada Serentak 2024 mendatang. Selasa (6/8/2024).
Kali ini subsatgas binmas sedang melakukan pembinaan dan penyuluhan terhadap masyarakat di Wilayah Kecamatan Klungkung.
Dalam kesempatan tersebut, Personel Subsatgas Binmas mengajak masyarakat untuk bersama sama menjaga situasi kamtibmas dalam Pilkada Serentak tahun 2024 ini agar tetap kondusif. Tidak hanya memberikan himbauan, Personel Subsatgas Binmas juga membagikan brosur Pilkada Damai kepada masyarakat.
Kasubsatgas Binmas Iptu I Wayan Sukadana menuturkan kegiatan yang dilakukan Subsatgas Binmas Satgas Preemtif merupakan Upaya Cooling System dalam gelaran Pilkada. Mengajak masyarakat menjaga suhu politik agar tetap sejuk dan kondusif.
“Kegiatan ini merupakan langkah Kepolisian untuk mewujudkan Pilkada yang aman, damai dan sejuk,”pungkasnya.
Dirinya juga mengatakan kegaitan pembinaan dan penyuluhan ini tak hanya dilakukan dalam bentuk sambang kegiatan serupa juga dilakukan dalam bentuk sosialisasi melalui pemasangan spanduk himbauan yang dipasang di beberapa lokasi strategis di Daerah Hukum Polres Klungkung.
0 Response to "Subsatgas Binmas Polres Klungkung Ajak Masyarakat Ciptakan Pilkada Damai"
Posting Komentar